Sering kali kita menemukan daerah yang kita inginkan (region of interest, ROI) tidak bisa dicover oleh satu scene citra. Diperlukan dua, tiga scene bahkan lebih untuk bisa memenuhi area yang kita inginkan.
Sebagai contoh, Ketika saya ingin mendapatkan seluruh area Danau Malawi (sebagian ada di Malawi, sebagian di Mozambik), saya membutuhkan lebih dari satu scene citra Landsat 8. Mengapa? karena wilayah danau ini lebih luas dari area yang bisa direkam oleh satu scene Landsat 8.
Gambar berikut, bisa menjadi contoh yang cukup jelas.

Gambar di atas menunjukkan bahwa, paling sedikit diperlukan 4 scene untuk bisa menutup satu danau. Untuk memudahkan, saya mengunduh dua scene (17 dan 18) dan selanjutnya menggabungkannya menjadi satu file (melalui proses mosaicking).
Gambar di bawah adalah tampilan band 2 untuk masing masing scene di atas.

Dengan menggunakan ENVI, proses mosaicking memerlukan tahapan berikut:
1. Map > Mosaicking > Georeferenced
2. Import > Import Files
3. Mozaic input files. 3 file yang muncul di bawah adalah file yang sedang aktif (sudah dibuka di envi). Selanjutnya klik 2 file yang berurutan (yang berasal dari band yang sama, dalam hal ini band 2). Tekan SHIFT untuk memilih lebih dari satu file.
4. Atur scene yang berada di posisi atas, dengan menggunakan fasilitas klik kanan di atas scene yang diinginkan. Pilih rise image to the top atau lower image to the bottom.
Gambar di atas telah menunjukkan dua scene tergabung menjadi satu. Tapi ingat, ada area hitam, di antara dua scene yang harus dihilangkan.
5. Hilangkan background hitam. Klik kanan pada scene > Edit Entry
6. FILE > Apply, Simpan file
7. Buka kembali, dan hasilnya seperti di bawah
Demikian tutorial singkat ini, jangan lupa untuk melakukan proses yang sama pada band yang lain. Semoga bermanfaat.
ini gak pakai GCP jadi pak ? udah bisa presisi ?
SukaSuka
Terimakasih atas pertanyaannya. Mungkin pertanyaan di atas akan lebih tepat jika kata
presisi
di ganti denganakurat
Jawabannya adalah TIDAK PERLU. Mengapa? Karena data landsat 8 yang didownload (lihat http://lalumuhamadjaelani.wordpress.com/2013/11/20/download-landsat-8-menggunakan-earth-explorer/) sudah berupa L1T (Level Satu Terrain Corrected). Jadi data itu otomatis sudah terkoreksi geometrinya dengan GCP dan DEM.
SukaSuka
oh gitu ya pak.
makasih pak infonya 😀
SukaSuka
Om itu mosaicknya sdh pasti nyambung ya d pertampalannya
SukaSuka
nyambung seperti apa maksudnya pak ilham?
SukaSuka
Pak saya mau bertanya, sedikit menyimpang dari postingan ini. Saya akan melakukan mosaic pada citra aster level 3A, apakah bisa dilakukan proses yang sama seperti pada postingan ini? Atau ada proses tertentu yang berbeda dikarenakan spesifikasi citranya? Mohon pencerahannya.
Terima kasih.
SukaSuka
Prinsipnya sama.
Cuma perlu berhati hati di langkah ke-5. Terutama menyangkut background pixels (tidak otomatis 0.0). Jika ada masalah bisa hubungi saya via email.
SukaSuka
Pak mau tanya… Mengenai background pixel sy coba dicitra modis pakai 0.0 tidak bs menampal citra nya. Itu bagaimana ya pak
SukaSuka
Dua citra berdekatan yang tidak direkam pada waktu yang bersamaan, secara teori tidak akan pernah terlihat nampal persis
SukaSuka
oh begitu ya pak.. nanti akan saya coba.
bicara tentang proses mosaic sering mendengar istilah histogram matching, feathering, atau color balancing. Yang saya tanyakan, proses tersebut dilakukan setelah mosaic atau sebelum? ataukah otomatis seiring berjalannya proses mosaic tersebut?
terima kasih.
SukaSuka
Saat proses mosaicking ada pilihannya.
Namun perlu berhati hati, jika tujuan akhirnya untuk analisa spectral (misal NDVI dsb), sebaiknya jangan dilakukan. karena akan mengubah nilai radian asli
SukaSuka
Pak lalu
Pak ada yang mau saya tanyakan mengenai mozaik citra ini,
citra yang saya tampalkan kemudian saya subset via ROI berubah warna nya setelah saya kompositkan
selain itu ada gap antara dua citra yang saya tampalkan
terimakasih
SukaSuka
Perubahan warna setelah subset, harusnya tidak terjadi.
Pastikan citranya overlap, jika citra yang ditampalkan tadi berasal dari pengambilan yang berbeda (berbeda musim, atau waktunya beda jauh), pasti akan ada beda walau sudah ditampalkan
SukaSuka
Perubahan warna setelah subset, harusnya tidak terjadi.
Pastikan citranya overlap, jika citra yang ditampalkan tadi berasal dari pengambilan yang berbeda (berbeda musim, atau waktunya beda jauh), pasti akan ada beda walau sudah ditampalkan
SukaSuka
Aslmkum, pak saya sudah melakukan langkah2 yang bapak berikan tapi ketika saya akan mengcomposite hasil penggabungan tersebut dengan band lain di gis selalu terjadi error dikarenakan hasil penggabungan tersebut tidak memiliki format tif yang asli,mohon bantuannya pak terima kasih
SukaSuka
Aslmkum, pak saya sudah melakukan langkah2 yang bapak berikan tapi ketika saya akan mengcomposite hasil penggabungan tersebut dengan band lain di gis selalu terjadi error dikarenakan hasil penggabungan tersebut tidak memiliki format tif yang asli,mohon bantuannya pak terima kasih
SukaSuka
Terimakasih pak, tutorialnya sangat bermanfaat
SukaSuka
Assala mualaikum wr.wb. salam kenal mas andri, kebetulan ada tutorial tentang mosaic, kebetulan penelitian ku untuk menghitung NDVI dengan 4 scene di lokasi penelitian, mas menyingung masalah analisa spectral untuk NDVI, bagaimana caranya mas? mohon pencerahannya??
SukaSuka
kalau mosaic citra SRTM di erdas langsung aja yah mas?
SukaSuka
TERIMA KASIH BANYAK PAK. SANGAT MEMBANTU.
SukaSuka